Kepala Desa Sontang Anto Sontang

Kepala Desa Sontang Anto Sontang

Kepala Desa Sontang Bantah Keras Tuduhan Pungli: Justru Uang Pribadi Saya yang Dipakai untuk Membangun Desa

Nasional

Admin Pusat

Anto Sontang

RIAUIDENTITAS.COM-SONTANG-Kepala Desa Sontang, Zulfahrianto, S.E., memberikan bantahan tegas terkait laporan LSM AMATIR ke Polda Riau yang menuduh dirinya terlibat pungutan liar (pungli) dan penyalahgunaan wewenang. Ia menilai laporan tersebut tidak berdasar, tidak sesuai fakta, dan merusak nama baik pemerintah desa.


Tidak Pernah Ada Pungutan atau Pemaksaan ke Perusahaan


Zulfahrianto yang akrab disapa Anto Sontang itu memastikan bahwa dirinya tidak pernah meminta ataupun memaksa perusahaan mana pun untuk membayar uang terkait perbaikan jalan.


Menurutnya, diskusi dengan perusahaan hanya sebatas musyawarah mengenai potensi bantuan melalui CSR, bukan pungutan.


“Saya tidak pernah memungut uang dari perusahaan mana pun. Semua pembahasan sifatnya koordinasi dan sukarela,” tegasnya.


Tegas Bantah Dana Ditampung ke Rekening Pribadi


Ia juga membantah keras tuduhan bahwa dana hasil pungutan ditampung melalui rekening pribadinya.


“Silakan periksa rekening pribadi saya. Tidak ada satu rupiah pun yang sesuai dengan tuduhan itu,” ujarnya.


Justru Uang Pribadi Dipakai untuk Pembangunan Desa


Dalam bantahannya, Zulfahrianto menyatakan bahwa selama menjabat, ia bahkan menggunakan uang pribadinya untuk membantu realisasi pembangunan di Desa Sontang.


“Bahkan uang pribadi saya yang saya pakai untuk pembangunan di desa. Boleh lah publik menilai bagaimana pembangunan yang ada di Desa Sontang ini,” ungkapnya.


Ia menambahkan bahwa berbagai program dan infrastruktur di desa dapat dilihat secara langsung oleh masyarakat sebagai bukti komitmennya membangun.


Notulen Rapat Disalahartikan


Terkait notulen rapat yang dijadikan dasar laporan LSM AMATIR, ia menegaskan bahwa dokumen itu hanya berisi hasil musyawarah biasa, bukan keputusan penarikan iuran apa pun.


“Notulen itu disalahartikan. Tidak ada keputusan pungutan,” katanya.


LSM Tidak Pernah Minta Klarifikasi


Zulfahrianto juga menyayangkan tindakan LSM AMATIR yang membuat laporan tanpa pernah meminta klarifikasi terlebih dahulu.


“Tidak pernah ada upaya klarifikasi kepada saya. Tiba-tiba muncul laporan. Ini jelas janggal,” tegasnya.


Siap Hadapi Proses Hukum dan Pertimbangkan Lapor Balik


Kepala Desa Sontang menyatakan siap menghadapi penyelidikan Polda Riau dan membuktikan bahwa semua tuduhan itu tidak benar.


Ia juga tengah mempertimbangkan langkah hukum balik apabila laporan tersebut terbukti mengandung fitnah dan merugikan nama baiknya.

Baca juga https://riauidentitas.com/view/ciptakan-identitas-dan-keindahan-desa-kades-sontang-bangun-gapura-di-setiap-rw

Komitmen Integritas Pemerintahan Desa


Sebagai penutup, Zulfahrianto menegaskan bahwa dirinya tetap berkomitmen menjalankan pemerintahan desa yang bersih dan transparan.


“Saya bekerja untuk masyarakat. Integritas adalah hal utama bagi saya. Tuduhan ini tidak akan menghentikan komitmen kami membangun desa,” tutupnya. (RI) 

Bagikan

BACA JUGA